Meskipun
memiliki aroma yang khas namun petai memiliki kecintaan tersendiri bagi para
penggemarnya, cara menikmati petai bisa dengan langsung memakan mentah sebagai
lalapan, bisa juga dengan cara diolah atau dicampur dengan masakan lain, salah
satunya yaitu dengan cara di buat sambal petai teri putih, perpaduan rasa petai
yang khas dicampur dengan teri putih yang gurih, hmm pasti lezat sekali, yuk
kita ikuti cara membuatnya.
Cara
Membuat Sambal Petai Teri Putih
Bahan Untuk
Membuat Sambal Petai Teri Putih :
2 papan petai
(bijinya di belah jadi 2)
250 gram teri
putih, teri nasi
Minyak Goreng
Bumbu-bumbu
:
8 buah cabe
hijau besar
8 buah cabe
rawit
5 buah bawang
merah
3 buah bawang
putih
Gula dan garam
secukupnya
Penyedap jika
suka
Langkah
Membuat Sambal Petai Teri Putih :
Teri putih dan
petai dicuci bersih lalu digoreng secara bergantian, sisihkan.
Panaskan minyak
goreng, lalu goreng cabe dan bawang, angkat.
Uleg kasar bumbu
jangan terlalu halus, tambahkan gula dan garam, lalu masukan teri putih dan
petai goreng, aduk sampai tercampur rata.
Angkat dan
sajikan.
Sambal petai
teri putih ini sangat cocok sekali dinikmati dengan nasi hangat, selamat
mencoba,
Posting Komentar